The Marcentilela – Kulit bruntusan pada wajah menjadi permasalahan yang sering dialami. Selain tidak nyaman, tak jarang bruntusan membuat seseorang menjadi tidak percaya diri. Nah, yuk ketahui tips mengatasi bruntusan pada wajah secara cepat, ampuh, dan aman.
Baca Juga : Tips Sukses Berjualan Frozen Food
Tips Mengatasi Bruntusan
Memanfaatkan Air Lemon
Lemon merupakan buah yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, termasuk kulit wajah. Icon vitamin C ini terkenal sebagai pencerah alami kulit, bahan antiseptik, hingga antiradang. Sifat tersebut bisa kamu manfaatkan untuk menghilangkan bruntusan di kulit wajah.
Caranya campurkan air lemon dengan putih telur. Oleskan merata pada bagian wajah yang bruntusan. Diamkan 10-15 menit atau hingga mengering. Bilas dengan air bersih, bila perlu cuci kembali wajah dengan facial wash.
Perlu diingat bahwa lemon memiliki keasaman yang tinggi, sehingga cukup berisiko digunakan bagi pemilik kulit wajah yang sensitif.
Es Batu
Sensasi dingin dari es batu membantu mengurangi rasa gatal akibat bruntusan. Cara memanfaatkan es batu untuk mengatasi bruntusan cukup mudah. Siapkan handuk bersih. Masukkan es batu pada handuk kemudian ikat ujung handuk.
Selanjutnya tempelkan es batu pada permukaan kulit yang bruntusan. Diamkan 30-60 detik. Ulangi hingga rasa gatal dan kemerahan akibat bruntusan mereda. Selain untuk bruntusan, es batu juga membantu meredakan kemerahan karena jerawat.

Teh Hijau
Sudah menjadi rahasia umum bahwa teh hijau memiliki segudang khasiat untuk kesehatan kulit, termasuk meredakan bruntusan pada wajah.
Teh hijau mengandung flavonoid dan tanin yang mampu melawan peradangan serta bakteri penyebab jerawat. Selain itu, teh hijau memiliki kandungan antioksidan yang tinggi untuk mengatasi masalah jerawat, termasuk bruntusan. Kamu bisa merasakan manfaat teh hijau pada produk sabun wajah atau skincare.
Tomat
Tips mengatasi bruntusan pada wajah yang selanjutnya adalah memanfaatkan tomat. Tomat memiliki sifat anti radang dari zat beta karoten, lutein, likopen, vitamin E, dan C, yang berkhasiat meredakan iritasi akibat bruntusan.
Caranya haluskan tomat kemudian balurkan secara merata pada bagian wajah yang bruntusan. Diamkan selama 10-15 menit atau hingga mengering, selanjutnya bilas dengan air bersih yang mengalir.

Madu
Madu di kenal sebagai bahan alam dengan sejuta khasiat bagi kesehatan tubuh dan kulit. Salah satu senyawa aktif pada madu adalah agen anti bakteri yang mampu mencegah peradangan pada bruntusan atau membantu meredakannya.
Selain itu, madu juga berperan sebagai antioksidan alami guna mennangkal radikal bebas pemicu timbulnya jerawat dan bruntusan pada kulit.
Cara menghilangkan bruntusan dengan madu adalah oleskan madu ke seluruh permukaan wajah secara merata, khususnya pada bagian bruntusan. Kamu juga bisa mencampurkan bahan lain, seperti yogurt, lemon, atau putih telur.
Diamkan masker madu selama 15-20 menit atau hingga mengering. Bilas dengan air bersih yang mengalir.
Lidah Buaya
Lidah buaya atau aloevera sudah sejak lama di gunakan sebagai bahan alami skincare untuk mengatasi berbagai gangguan kesehatan kulit wajah, salah satunya bruntusan.
Nah, Lidah buaya memiliki sifat anti bakteri dan mengandung vitamin E yang membantu mengatasi bruntusan. Sensasi dingin yang di hasilkan gel lidah buaya turut meringankan rasa gatal dan kemerahan akibat bruntusan.
Cara memanfaatkan lidah buaya ini cukup mudah. Ambil gel lidah buaya, lalu oleskan secara merata pada seluruh wajah atau bagian yang terkena bruntusan. Diamkan selama 10-15 menit atau hingga mengering. Bilas dengan air bersih mengalir.
Selain menggunakan salah satu dari enam bahan alami yang telah di sebutkan, sebaiknya kamu pun menjaga pola tidur, makan, dan olahraga teratur agar bruntusan lebih cepat hilang. Juga memperbanyak minum air putih merupakan kombinasi ampuh tips mengatasi bruntusan pada wajah.